5 TIPS CARA MERAWAT BATERAI SMARTPHONE AGAR TETAP AWET

Posted by on 2015-09-01 - 3:00 PM

Salah satu permasalahan yang seringkali dikeluhkan oleh pengguna smartphone adalah baterai yang terlalu boros. Seringkali permasalahan baterai tersebut menyebabkan aktivitas pengguna menjadi terbengkalai karena perangkat mereka tidak bisa digunakan. Bagi pengguna yang sangat aktif di media sosial atau pengguna yang menggilai games, mungkin masalah borosnya baterai menjadi salah satu hal yang menjengkelkan apalagi ketika pengguna berada di lokasi yang tidak memungkinkan untuk pengisian baterai.

Keadaan demikian tentu menjadi masalah yang serius jika pengguna sangat bergantung kepada perangkat smartphone mereka untuk menunjang aktivitas maupun pekerjaan mereka. Oleh karena itu, produsen smartphone dan sistem operasi terus berusaha untuk menemukan inovasi unggul yang dapat mengatasi hal tersebut, baik dengan penggunaan baterai berkapasitas lebih besar maupun dengan fitur khusus untuk pengaturan penggunaan daya baterai.

trik agar baterai smartphone tetap awet

Borosnya penggunaan baterai pada smartphone pada akhirnya menimbulkan kebiasaan-kebiasaan salah yang justru menyebabkan daya tahan baterai smartphone semakin menurun. Seringkali, karena tidak ingin baterainya cepat habis, pengguna justru mengakalinya dengan cara-cara yang beresiko merusak baterai, misalnya dengan mencharge baterai secara berlebihan.

Umumnya, jika baterai senantiasa berada dalam suhu normal, ketahanan baterai memang akan berkurang secara alamiah sebesar 20% setiap tahunnya. Akan tetapi, baterai yang kita gunakan dapat rusak dalam jangka waktu yang lebih pendek jika perlakuan yang kita berikan tidak benar.

Cara Merawat Baterai Agar Tidak Cepat Rusak

Semua pengguna tentu berharap baterai smartphone miliknya tetap awet untuk waktu yang lebih lama sehingga pengeluaran dapat ditekan. Jika baterai dapat bertahan lama tentu pengguna tidak perlu mengeluarkan biaya untuk membeli baterai yang baru.

Berikut 5 tips yang dapat kita lakukan agar baterai smartphone tetap awet dan tidak cepat rusak :
  1. Jangan Mencharge Secara Berlebihan
    Pengisian baterai secara berlebihan mungkin merupakan salah satu kebiasaan yang paling banyak dilakukan oleh pengguna smartphone untuk mengantisipasi keborosan. Tak jarang pengguna dengan sengaja mencharge baterai smartphonenya sepanjang malam dan baru mencabut cargernya di pagi hari.

    Kebiasaan tersebut tentu tidak baik bagi ketahanan baterai kita. Idealnya, kita harus menghentikan pengisian begitu baterai kita terisi penuh (100%). Pengisian lebih lama sama sekali tidak akan menambah kapasitas baterai melainkan menyebabkan baterai menjadi kembung. Ya, manusia aja kalau disuruh makan terus pasti lama-lama muntah dan gak kuat lagi.

    Jadi, agar baterai smartphone lebih awet, jangan pernah berniat mencharge baterai secara berlebihan dengan harapan kapasitasnya bertambah. Isilah baterai sesuai dengan kapasitasnya dan hentikan pengisian saat baterai penuh. Jangan tunggu sampai bateraimu kembung.

    Kebiasaan lain yang sering dilakukan oleh pengguna adalah terlalu sering mencharge baterai tanpa aturan padahal baterainya masih berisi. Akan lebih baik jika pengisian dilakukan saat baterai memang sudah saatnya diisi. Jika baterai anda masih berisi 40% sebaiknya gunakan saja sampai baterainya mencapai 20% barulah kemudian dicharge.

  2. Jangan Biarkan Baterai Kosong Total
    Jika anda tipe orang yang sangat aktif menggunakan smartphone, pastikan bahwa anda memperhatikan status baterai anda. Jangan sampai baterai anda benar-benar kosong hanya karena anda terlalu asyik dan tidak memperhatikannya.

    Agar baterai anda tetap awet, usahakan untuk mencharge baterai sebelum isinya lebih rendah dari 20%. Segera isi baterai anda begitu ada peringatan yang menandakan bahwa baterai anda sudah berada di bawah 20%. Peringatan tersebut menandakan bahwa sudah saatnya baterai anda untuk diisi.

    Jika anda berada di luar dan tidak mungkin mematikan smartphone anda, maka aktifkanlah fitur penghemat baterai (seperti built-in power, ultra power saving, dsb) sehingga anda tetap dapat menggunakan perangkat smartphone anda untuk menjalankan fungsi-fungsi utama yang anda prioritaskan.

    Jika anda lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah atau di tempat yang tidak memungkinkan untuk mencharge baterai, maka anda dapat mengantisipasi masalah baterai dengan memanfaatkan power bank. Gunakan power bank yang sesuai untuk mengisi baterai sehingga baterai anda tidak kosong total.

  3. Jangan Mencharge Saat Baterai Panas
    Ketika smartphone digunakan untuk menjalankan beberapa aplikasi sekaligus (misalnya games dan musik) dalam waktu yang cukup lama, biasanya baterai dan komponen dalam smartphone menjadi panas. Pada kondisi seperti ini, jika baterai anda mulai habis, jangan langsung menchargenya. Ada baiknya jika anda menunggu sampai smartphone anda mulai dingin.

    Baterai yang terlalu sering dicharge dalam keadaan panas akan menyebabkan ketahanan baterai menurun sehingga kemampuan baterai untuk menyimpan energi listrik juga menurun. Kondisi inilah yang dapat menyebabkan baterai dalam keadaan drop.

    Sebagai langkah antisipasi, anda bisa memanfaatkan aplikasi Battery saver/Booster yang memungkinkan anda untuk memanage kelistrikan baterai dan memberikan peringatan serta menolak pengisian baterai ketika baterai dalam keadaan panas. Dengan demikian, baterai anda akan lebih terawat.

  4. Hentikan Penggunaan Saat Dicharge
    Banyak pengguna yang tetap mengoperasikan smartphonenya meskipun pengisian baterai masih berlangsung. Tak sedikit pengguna android yang tetap mendengarkan musik (menggunakan headset) atau memainkan games meskipun smartphone mereka sedang dicharge.

    Padahal, kebiasaan seperti itu tidak hanya berbahaya bagi kesehatan pengguna tetapi juga tidak bagus untuk ketahanan baterai. Sama seperti baterai labtop, akan lebih baik jika anda tidak menggunakan smartphone saat baterainya sedang dicharge.

    Penggunaan perangkat smartphone ketika baterainya sedang dicharge akan memaksa baterai untuk menjalankan beberapa fungsi yaitu menyediakan daya untuk perangkat smartphone sekaligus mengisi energi listrik. Hal itu akan menyebabkan baterai menjadi cepat panas dan lebih rentan terhadap kerusakan.

  5. Hindarkan Baterai Dari Suhu Ekstrim
    Secara umum, kinerja komponen listrik akan berkurang ketika berada pada suhu yang ekstrim. Itulah sebabnya hindarkanlah baterai anda dari kondisi ekstrim yang terlalu panas atau terlalu dingin. Ketahanan baterai tidak akan optimal jika berada pada suhu lingkungan yang tidak mendukung.

    Jika anda ingin baterai smartphone anda tetap awet, maka usahakanlah agar smartphone anda berada di lingkungan dengan suhu ruangan serta hindari hal-hal yang mengakibatkan baterai mengalami panas berlebih dalam waktu yang lama.
Demikianlah 5 tips merawat baterai samrtphone yang dapat kami rangkum, semoga bermanfaat.




0 comments :

Post a Comment