CARA MEMASANG PASSCODE AGAR CHATTING LINE TIDAK DIBACA TEMAN

Posted by on 2015-08-16 - 2:43 PM

Salah satu dampak negatif dari penggunaan sosial media online adalah terganggunya privasi pengguna. Meskipun setiap penyedia jasa layanan media sosial memiliki kebijakan privasi masing-masing yang menjamin keamanan privasi tapi kebanyakan pengguna tidak benar-benar memahami hal itu.

Bagi sebagian orang yang memegang teguh privasi, mencoba menggunakan semua fitur yang tersedia untuk melindungi privasi mereka. Sebagian lagi yang tidak begitu memahami hal semacam itu hanya sekedar eksis dan tidak begitu mementingkan privasi. Akibatnya, seringkali informasi yang bersifat pribadi tersebar luas di internet.

Anda mungkin pernah mendapati foto profil di akun line anda berubah dengan sendirinya, atau status anda berisi kata-kata yang konyol dan tidak sopan padahal anda sama sekali tidak melakukan hal itu. Masih mending kalau sekedar kalimat lucu yang konyol, kalau kalimatnya berbau pornografi gimana? kan bahaya!

Setelah anda selediki, ternyata teman andalah yang iseng membuka line anda dan mengganti foto anda saat dia memegang HP anda. Hal semacam ini sangat mungkin terjadi mengingat teman adalah orang terdekat yang tanpa ragu kita meminjamkan barang-barang termasuk HP kepadanya. 

Cara Mengaktifkan Passcode Line

Jika teman dapat menggunakan smartphone kita dengan bebas, maka tentu dia juga dapat menggunakan akun line kita sesuka hati karena aplikasi-aplikasi android peyedia layanan shatting biasanya selalu aktif.

Sebenarnya ada aplikasi khusus yang dapat kita gunakan untuk mengunci aplikasi-aplikasi android yang sifatnya pribadi, tetapi untuk line kita tidak perlu repot-repot menggunakan aplikasi khusus tersebut.


Agar aplikasi line tidak dapat dijanlankan oleh orang lain yang memegang HP kita, maka kita dapat mengatur privacy pada akun line kita melalui menu pengaturan yang sudah disediakan aplikasi line. Kita dapat mengaktifkan sebuah passcode yang berfungsi sebagai kunci pengaman seperti halnya password untuk mengunci akun line kita.

Jika passcode lock diaktifkan, maka kita harus memasukkan passcode untuk membuka line. Dengan demikian, walaupun HP kita dipegang teman, mereka tidak akan bisa membuka line kita karena sudah dikunci dengan passcode.

Cara mengaktifkan passcode pada line sangat sederhana. Berikut langkah-langkah untuk memasang passcode di line agar akun line kita tidak disalahgunakan teman :
  1. Jalankan aplikasi line di HP anda
  2. Pilih menu lainnya (titik-titik tiga), lalu pilih settings

    cara mengatur passcode line

  3. Pada bagian my info, pilih privacy
  4. Centang pada bagian Passcode Lock
  5. Pada perintah set passcode masukkan passcode yang anda inginkan

    cara mengatur passcode line

  6. Selanjutnya ketik ulang passcode anda untuk konfirmasi
  7. Passcode anda sudah selesai. Tutup line anda dan buka kembali untuk melihat bagaimana passcode bekerja.
  8. Masukkan pascode anda, maka line akan terbuka.
Demikianlah cara memasang passcode di akun line, semoga bermanfaat.




2 comments :

  1. Min saya mau bertanya saya tidak bisa buka line saya. Ada peringatan " kode sandi tidak valid" padahal sebelum nya saya tidak ada ganti passcode mohon pencerahan ya min. Thank's sebelum nya.

    ReplyDelete